Kami tahu, buku ini perlu kata pengantar. Semula kami menduga bahwa penerbitlah yang akan menulisnya. Dugaan itu ternyata meleset. Diharapkan kami sendirilah yang menuliskannya. Bukan itu saja, dalam pengantar ini kami juga diharapkan menyajikan latar belakang penulisan buku ini walaupun hanya sekilas.
Permintaan dan harapan itu tidak semuda menuliskan kisah yang ada dibuku ini. Bagaimana mungkin mengantarkan sebuah buku, yang merupakan kumpulan hasil tulisan mahasiswa luar biasa yang memiliki tabiat yang berbeda. Sedih gembira, susah senang, perilaku ilmiah bahkan sampai kekonyolan terhimpun menjadi satu bahan bacaan yang akan menambah wawasan pembaca sekalian.
Tetapi baiklah, permintaan dan harapan itu akan kami penuhi walau tidak sepenuhnya, mudah-mudahan bermanfaat.
Kehidupan mahasiswa seolah tidak luput dari cerita dan pengalaman unik yang sayang kalau tidak dikumpulkan. Berawal dari daerah yang berbeda kemudian berkumpul dilokal yang sama dengan visi yang sama pula menimba ilmu dari dasar sumur yang dalam sehingga menghasilkan harapan yang sama agar air yang didapat bisa berguna kelak.
Buku ini berisi kumpulan tulisan esai PAI-1 angkatan 2012 UIN Sumatera Utara Medan. Semua cerita dan pengalaman mahasiswa ada disini. Susah, sedih, gembira, konyol, kreatif dan menginspirasi dan semua yang berkaitan dengan kehidupan mahasiswa. Sebab itu buku ini diberi judul “Essai-essai Totalitas Mahasiswa”.
Tak banyak yan bisa kami sampaikan dalam mengantar buku ini. Hasil bacaan semoga menambah keingintahuan, langkah itu merupakan tujuan tentatif dari penulisan buku ini. kritik dan saran sangat diharapkan untuk pemanfaatan dan pengembangan konteks buku ini. Semoga.